Dalam penggunaannya, istilah coding seringkali dikaitkan dengan pemrograman computer (computer programming). Ini tidak sepenuhnya keliru, tetapi sesungguhnya keduanya memiliki pengertian berbeda.
Coding adalah kegiatan menulis sekumpulan kode untuk memberikan instruksi pada komputer. Coding melibatkan proses penerjemahan bahasa manusia ke bahasa mesin (komputer). Tujuan coding adalah memungkinkan perintah yang dibuat bisa dijalankan dengan baik oleh komputer. Misalnya membuat website, memproses data, atau membuat games. Coding dilakukan dalam bahasa pemrograman tertentu.
Sementara itu, pemrograman adalah proses pembuatan kode instruksi untuk sebuah program (software) yang akan dijalankan oleh komputer. Aktivitas pemrograman tidak sebatas coding, terdapat juga berbagai kegiatan lain hingga diperoleh aplikasi utuh yang siap digunakan.
Proses pemrograman membutuhkan perangkat penunjang lain seperti program modeling, generator kode, atau framework untuk testing aplikasi, sehingga kita bisa memahami aktivitas coding sebagai bagian kecil dari keseluruhan proses pemrograman.

Post a Comment for "Introduction - Apa Itu Coding?"